e-Reporting LPPK menuju Center of Excellence

Blog Program Kerja (10 kegiatan terakhir)

../images/kegiatan/3115013.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Bogor > Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

  • Oleh: Sekretariat
  • 07-05-2025

DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN BOGOR. Nama Kegiatan : Foto untuk Kepengurusan untuk Dharma Wanita Kabupaten Bogor pada Bidang Ekonomi Hari, Tanggal : Rabu, 7 Mei 2025 Waktu : 11.00 – 16.00 Bidang : Sekretariat Bagian : Informasi dan Humas Program Kerja : Dokumetasi dan Publikasi Tempat : DPMPTSP dan Malibu STudio Penyelenggara : Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bogor. Jumlah Peserta : 9 Orang Pengurus : 2 Orang 1. Ibu Lia Irwan Selaku Wakil Ketua Bidang Pendidikan 2. Ibu Fita Muya selaku Ketua Bidang Pendidikan 3. Dan para peserta lainnya Keterangan Kegiatan yang dilaksanakan : 1. Ketua Bidang Ekonomi ibu Fita Mulya dan Wakil Ketua Bidang Ekonomi pada Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bogor dan para Anggota berkumpul di DPMPTS 2. Setelah semua kumpul melakukan ISHOMA dan dilanjutakan dengan membahas untuk kegiatan Bidang Ekonomi selanjutnya. 3. Perjalanan menuju foto studio Malibu. 4. Foto studio bersama dengan Ketua dan Wakil Ketua pada Bidang Ekonomi dan para anggota lainnya yang dilaksanakan pada Studio Malibu yang berlokasi dijalan raya Bogor Jakarta untuk foto kepengurusan Bidang Ekonomi. 5. Melaksanakan ISHOMA 6. Setelah melaksanakan foto Studio Malibu para Ketua, Wakil Ketua adan para anggota Bidang Ekonomi makan bersama dengan melanjutkan pembahasan untuk kegiatan pada Bidmag Ekonomi berikutnya. 7. Penutupan kegiatan yang ditutup langsung oleh ibu ketua pada Bidang Ekonomi Ibu Fita Mulya.

../images/kegiatan/3115012.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Tangerang > DWP Kecamatan Tigaraksa

  • Oleh: Sekretariat
  • 16-05-2025

Anggota DWP Kecamatan Tigaraksa Ny. Iis Yulianingsih Menghadiri giat "Grebeg Posyandu" yang dilaksanakan di Posyandu Katuk Desa Pete Kecamatan Tigaraksa

../images/kegiatan/3115010.jpg
Info Baru

DWP Kota Batu > Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

  • Oleh: Bid.Sosial Budaya
  • 15-05-2025

Dharma Wanita Persatuan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Batu menghadiri kegiatan
Bidang : Sosial Budaya
Program : Ketahanan Keluarga - Gerakan Sehat

Keterangan Program :
1. Posyandu Lansia
2. Hari / Tanggal : Kamis, 15 Mei 2025
3. Tempat : Desa Mojorejo
4. Pukul : 09.00 WIB - selesai
5. Yang Bertugas Hadir : Anggota Dharma Wanita Persatuan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Batu (Ibu Nunuk Kholis)
6. Peserta : 20 orang
7. Acara : Menghadiri Pendampingan Posyandu Lansia

Posyandu Lansia (Pos Pelayanan Terpadu untuk Lansia) adalah layanan kesehatan masyarakat berbasis komunitas yang ditujukan khusus untuk lanjut usia (di atas 60 tahun). Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup lansia melalui pemantauan kesehatan rutin, penyuluhan, dan kegiatan sosial.
I. Tujuan Posyandu Lansia
1. Meningkatkan derajat kesehatan lansia
2. Mendeteksi dini masalah kesehatan, seperti hipertensi, diabetes, atau gangguan gerak
3. Mendorong lansia tetap aktif dan mandiri
4. Membangun dukungan sosial antara lansia dan masyarakat sekitar
II. Kegiatan Posyandu Lansia
Biasanya dilakukan sebulan sekali di balai RW, kantor kelurahan, atau puskesmas pembantu. Kegiatannya meliputi:
1. Pemeriksaan Kesehatan
• Pengukuran tekanan darah
• Berat badan, tinggi badan, lingkar perut
• Pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan asam urat (jika ada alat)
• Konsultasi dengan petugas medis (dokter atau bidan)
2. Penyuluhan Kesehatan
• Pola makan sehat
• Pencegahan penyakit kronis
• Kesehatan mental & kebugaran
3. Kegiatan Fisik & Sosial
• Senam lansia
• Permainan ringan atau rekreasi
• Diskusi kelompok, pengajian, atau kegiatan spiritual
4. Pelayanan Tambahan
• Imunisasi (misalnya flu atau pneumonia)
• Pemberian vitamin/suplemen
• Rujukan ke fasilitas kesehatan lebih tinggi jika dibutuhkan
III. Siapa yang Terlibat
• Petugas Puskesmas: dokter, bidan, perawat, atau tenaga gizi
• Kader Posyandu: warga yang dilatih untuk mendampingi kegiatan
• Lansia dan Keluarganya
• Pemerintah Desa/Kelurahan: menyediakan fasilitas dan dukungan logistik
• PKK dan Organisasi Sosial: sering menjadi mitra pendukung
IV. Manfaat Posyandu Lansia
• Mencegah dan mengontrol penyakit kronis
• Meningkatkan rasa percaya diri dan kebahagiaan lansia
• Menjaga lansia tetap produktif dan bersosialisasi
• Mengurangi beban biaya kesehatan melalui pencegahan

Hubungan Posyandu Lansia dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) sangat erat, karena keduanya memiliki visi yang sama: meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya kelompok lansia, melalui upaya promotif dan preventif.
Berikut penjelasan lengkapnya:
A. Hubungan Posyandu Lansia dengan Gerakan Sehat (Germas)
1. Implementasi Langsung Germas di Tingkat Komunitas
• Posyandu Lansia merupakan wadah pelaksanaan Germas di level desa/kelurahan.
• Melalui kegiatan rutin seperti senam lansia, pengecekan kesehatan, dan penyuluhan, posyandu mendukung 3 fokus utama Germas:
o Aktivitas fisik
o Pemeriksaan kesehatan berkala
o Perilaku hidup sehat (gizi seimbang, tidak merokok, dll.)
2. Mendorong Perilaku Hidup Sehat pada Lansia
Posyandu Lansia menjadi sarana edukasi dan pembinaan agar lansia:
• Aktif bergerak (senam lansia)
• Rutin memeriksakan kesehatannya
• Mengonsumsi makanan bergizi
• Menghindari kebiasaan buruk (seperti merokok)
• Menjaga kesehatan mental dan sosial
Ini adalah bagian dari penguatan budaya hidup sehat yang dicanangkan oleh Germas.
3. Upaya Preventif & Promotif
Germas menekankan pencegahan penyakit daripada pengobatan. Posyandu Lansia mendukung hal ini dengan:
• Deteksi dini penyakit (misalnya hipertensi, diabetes)
• Edukasi pencegahan penyakit degeneratif
• Konseling dan pembinaan psikologis lansia
4. Kolaborasi dan Sinergi
• Puskesmas, Dinas Kesehatan, dan Kader Posyandu menjadi pelaksana lapangan Germas lewat Posyandu Lansia.
• Kegiatan Posyandu menjadi indikator keberhasilan Germas, terutama dalam mencapai target kelompok rentan seperti lansia.
Kesimpulan:
Posyandu Lansia adalah ujung tombak pelaksanaan Germas di masyarakat—khususnya dalam menjangkau warga usia lanjut. Keduanya saling memperkuat: Germas memberi kerangka nasional untuk gaya hidup sehat, dan Posyandu Lansia menjadi pelaksana riilnya di tingkat akar rumput.

../images/kegiatan/3115009.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Majalengka > DINAS KESEHATAN

  • Oleh: Bid.Sosial Budaya
  • 16-05-2025

Kegiatan GEBER desa Rajagaluh kidul Tujuan Menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan asri Tanggal Kegiatan : Jumat, 16 Mei 2025 Tempat Kegiatan : didesa Rajagaluh kidul dusun dukuh lebak RT 13 Anggota DWP Puskesmas Rajagaluh yang menghadiri kegiatan : Ibu kasubag Tu : Nunung Nurhayati,A.Md.Kep., S.K.M Maesaroh Turut Hadir : Camat Rajagaluh Kapolsek RajagaluhDanramil Rajagaluh Kepala Desa Rajagaluh Kidul Staf kecamatan Rajagaluh kidulAparat desa Rajagaluh kidulKader desa Rajagaluh kidul

../images/kegiatan/3115008.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Bogor > Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

  • Oleh: Bid.Sosial Budaya
  • 06-05-2025

DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN BOGOR. Nama Kegiatan : Majelis Ilmu Mihrobul Muhibbin Bogor Istimewa Hari, Tanggal : Selasa, 6 Mei 2025 Waktu : 09.00 – 15.00 Bidang : Sosial dan budaya Bagian : Kegiatan Iman dan takwa Program Kerja : Ketahanan Keluarga Tempat : Pendopo Kabupaten Bogor Penyelenggara : Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bogor. Jumlah Peserta : 50 Orang Pengurus : 7 Orang 1. Ibu Eva Rudi Susmanto Selaku Ketua PKK Kabupaten Bogor 2. Ibu Disi Ajat Rochmat Jatnika selaku Ketua Dharma Wanita Kabuaten Bogor 3. Ibu Lia Irwan Selaku Wakil Ketua Bidang Pendidikan 4. Ibu Fita Muya selaku Ketua Bidang Pendidikan 5. Ibu Dini Arief selaku Wakil Ketua Bidang Ekonomi 6. Ibu Yupi yudi selaku Wakil Ketua Bidang sosial Budaya 7. Dan para peseta lainnya Keterangan Kegiatan yang dilaksanakan : 1. Pembukaan dimulai dengan membaca doa bersama yang dipimpin oleh Ustadzah Lily Puji Handayani. 2. Sambutan yang disampaikan oleh ibu Eva Rudy Susmanto selaku Ketua PKK Kabupaten Bogor. 3. Sambutan selanjutnya yang disampaikan oleh Ibu Disi Ajat Rochmat Jatnika Selaku Ketua Darmawanita Kabupaten Bogor. 4. Dilanjutkan dengan tausyiah yang disampaikan langsung oleh Ustadzah Lily Puji Handayani yang bertemakan “Bumi Cinta Bagi Para Pecinta Allah Ta’ala” 5. Penutupan dilakukan dengan dzikir bersama yang dipimpin oleh Ustadzah Lily Puji Handayani.

../images/kegiatan/3115007.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Klaten > DWP KECAMATAN PEDAN

  • Oleh: Sekretariat
  • 16-05-2025

Pada hari Jum'at, 16 Mei 2025, Perwakilan DWP Kecamatan Pedan mengikuti rapat rutin dan membuat sandal dari kain perca dan limbah di gedung wanita

../images/kegiatan/3115005.jpg
Info Baru

DWP JAWA TIMUR > SKPD Dinas Sosial

  • Oleh: Bid.Sosial Budaya
  • 16-05-2025

Dharma Wanita Persatuan UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar

Dharma Wanita Persatuan UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar Telah mengikuti kegiatan
Bidang : Sosial Budaya
Program : Ketahanan Keluarga

Kegiatan : Olah raga

Keterangan Program
1 Dharma Wanita Persatuan UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar
2 Hari/Tanggal : Jumat, 16 Mei 2025
3 Pukul : 07.00-Selesai
4 Peserta : Anggota Dharma Wanita Persatuan UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar di Tulungagung bersama karyawan karyawati
5 Lokasi : UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar di Tulungagung Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 32 Kenayan, Tulungagung
6 Acara : Senam lansia Lien tien kung

Anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) menunjukkan kepedulian dan solidaritas sosialnya dengan mengikuti kegiatan senam lansia Lien Tieng Kung bersama para penerima manfaat lanjut usia di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar yang berlokasi di Tulungagung. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana penuh semangat dan kehangatan, menciptakan momen kebersamaan yang menyenangkan antara para anggota DWP dan para lansia yang tinggal di panti. Senam Lien Tieng Kung, yang dikenal mampu meningkatkan kebugaran dan menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh, menjadi pilihan tepat untuk melibatkan para lansia dalam aktivitas fisik ringan namun bermanfaat. Para anggota DWP turut bergerak bersama, mempraktikkan gerakan-gerakan yang mengutamakan pernapasan dan kelenturan tubuh. Aktivitas ini tidak hanya mempererat hubungan emosional, tetapi juga memberikan energi positif kepada para lansia. Partisipasi aktif dari anggota DWP dalam kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian sosial dan dukungan moral bagi para lansia. Dengan hadir langsung dan terlibat dalam aktivitas rutin penghuni panti, mereka memperlihatkan bahwa kebahagiaan dan kesehatan lansia merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya dari pihak panti tetapi juga dari masyarakat luas, khususnya kaum perempuan yang tergabung dalam organisasi Dharma Wanita. Ny. Ilvy Zusron selaku Ketua Dharma Wanita Persatuan UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar berharap agar kegiatan ini dapat terus berlanjut sebagai agenda rutin, tidak hanya mempererat tali silaturahmi, tetapi juga menjadi sarana edukasi akan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental di usia lanjut. Semangat kebersamaan yang terpancar selama senam bersama menjadi bukti bahwa dengan perhatian dan kasih sayang, para lansia dapat merasakan hidup yang lebih bermakna dan penuh semangat.

../images/kegiatan/3115003.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Bogor > Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

  • Oleh: Bid.Pendidikan
  • 06-05-2025

DHARMA WANITA PERSATUAN DINAS PERUMAHAN KAWASAN PERMUKIMAN DAN PERTANAHAN KABUPATEN BOGOR. Nama Kegiatan : Pengajian Tahsin Rutin Setiap Minggu Hari, Tanggal : Selasa, 6 Mei 2025 Waktu : 09.00 – 15.00 Bidang : Pendidikan Tempat : Masjid al-Baroqah pada Basement DINAS PERUMAHAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN BOGOR Penyelenggara : Dharma Wanita Persatuan Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Dan Pertanahan Kabupaten Bogor. Jumlah Peserta : 10 Orang Pengurus : 5 Orang 1. Ibu Utje wawan selaku wakil ketua Dharma Wanita Persatuan DPKPP 2. Ibu Titi Iin Selaku Ketua Bidang Ekonomi. 3. Ibu Haji Nining Nunung Selaku Wakil Sekretaris 4. Ibu Risa Kiki Selaku Bendahara. 5. Dan Para Anggota Dharma Wanita Persatuan DPKPP. Keterangan Kegiatan yang dilaksanakan : 1. Pembukaan dimulai dengan Dzikir Bersama yang dipimpin oleh Ustadzah Trisni pada pukul 08.00-08.30 dan ikuti oleh seluruh peserta yang hadir. 2. Mengulang Kembali Tahsin yang sudah dipelajari pada minggu kemarin dan melakukan tes pada setiap peserta yang hadir pada pukul 08.30 – 11.45. 3. ISHOMA 4. Membahas untuk acara halal Bihalal DHRMA WANITA PERSATUAN DPKPP yang akan dilaksanakan pada hari Selasa 22 April Pukul 08.30 – selesai yang akan diselenggarakn di Ruang Rapat Lantai 3 DPKPP dan akan memberikan santunan bagi anak berprestasi yang berada dilimgkungan rununawa DPKPP Kabupaten Bogor menggunakan dresscode pakaian Muslim. Membahas Pakaian dan schedule yang akan dilaksanakan pada saat rihlah ke bandung yang akan dilaksanakan pada tanggl 25 April 2025 dengan dresscode kaos berwarna merah 12.45 -15.00 5. Pengajian ditutup dengan doa Bersama.

../images/kegiatan/3115002.jpg
Info Baru

DWP Kota Tangerang > Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan

  • Oleh: Sekretariat
  • 16-05-2025

Pertamuan secara Zoom Darma Wanita Persatuan Pusat dalamrangka Halal Bihalal dan Menyambut Hari Kartini dengan tema : Satukan Hati dengan Semangat Kartini #DWPSehatBerdaya dengan acara sbb : 1. Tausiah oleh Aa Hilman Fauzi Nugraha 2. Brain & Behaviour DWP Challenge 3. Launching ID DWP 4. Launching Batik DWP 5. Bazzar

../images/kegiatan/3115001.jpg
Info Baru

DWP Kabupaten Ngawi > OPD SEKRETARIAT DAERAH

  • Oleh: Bid.Ekonomi
  • 15-05-2025

UP DHARMA WANITA PERSATUAN SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN NGAWI

UP Dharma Wanita Persatuan Sekretariat Daerah Kabupaten Ngawi telah mengadakan kegiatan
Bidang : Ekonomi
Program : Kegiatan Usaha, Bazaar

Keterangan Program :
1. Nama kegiatan : Bazaar Makanan Sehat dalam rangka Pleno DWP Setda Kabupaten Ngawi
2. Yang mengikuti kegiatan : ibu Anis Tinton, ibu Yanti dan ibu Sarwoaji
3. Hari/Tanggal : Kamis, 15 Mei 2025
4. Waktu : 09.00 WIB s.d Selesai
5. Isi kegiatan : Bazaar makanan sehat, lauk pauk
6. Tempat : Gedung Kesenian Kabupaten Ngawi
7. Berakhir pada pukul : 11.45 WIB

2016 © Administrator e-Reporting. Dibuat oleh A Mufti, Jakarta ID